Rabu, 29 Juli 2015

Cara Merawat Kuku Kaki dengan Benar

Cara Merawat Kuku Kaki dengan Benar

Memiliki kuku kaki yang indah merupakan idaman setiap wanita.  Mereka akan menjadi lebih percaya diri disaat memakai busana dan sepatu yang memperlihatkan kuku.  Namun kuku yang berada di sekitar kaki umumnya akan jauh lebih mudah rusak dibandingkan dengan kuku tangan.  Mungkin karena kuku kaki seringkali diabaikan perawatannya karena berada jauh dari jangkauan.  Kaki kita sering tertutup oleh kaus kaki, sepatu, falt shoes, high heels, atau alas kaki lainnya.  Oleh karena itu, kuku kaki lebih mudah rusak dibandingkan kuku tangan.
Namun Anda tidak perlu khawatir.  Anda dapat memiliki kuku kaki yang indah jika Anda tahu bagaimana cara merawatnya.  Berikut adalah cara-cara merawat kuku kaki Anda dengan benar:
1.         Dengan melakukan rendaman garam
Garam terbukti memiliki fungsi untuk mencegah tumbuh kembangnya bakteri.  Rendamlah kaki Anda dengan air garam hangat setiap hari.  Hal ini dilakukan untuk menghindari kuku kaki yang infeksi setelah rusak.
2.         Memijat kaki setelah beraktivitas lama
Pakailah minyak esensial yang cocok untuk kita.  Pijatkan kaki Anda dengan lembut.  Dengan memijat kaki menggunakan minyak esensial, dapat membuat kaki sehat dan berkilau.
3.         Menggunakan minyak zaitun
Gunakanlah rendaman minyak zaitun setiap seminggu sekali.  Jika direndam dengan minyak zaitun, kuku kaki yang rusak akan menghasilkan kuku kaki yang baru, sehat dan lebih kuat.
4.         Gunakanlah bawang putih
Bawang putih dipercaya dapat menguatkan kuku.  Caranya dalah dengan memarut bawang putih dan oleskan ke kuku kaki Anda.  Tunggu dan bersihkan.  Bawang putih ini juga dapat langsung digosokkan ke kuku Anda.
5.         Membersihkan dengan scrub dan mengoleskan pelembab
Bersihkanlah kuku Anda dengan menggunakan scrub.  Kemudian oleskanlah pelembab kuku agar kuku Anda terjaga kelembapannya.
6.         Menggunakan air cuka
Rendam kuku Anda di air cuka.  Atau air cuka dapat dimasukkan ke dalam botol semprot, lalu semprotkan ke kuku Anda.  Tunggu beberapa menit dan jangan digaruk.  Setelah itu cuci dengan air bersih dan biarkan hingga kering.


Dengan melakukan beberapa hal di atas, Anda akan mendapatkan kuku kaki yang indah dan sehat.  Tentunya Anda akan semakin percaya diri jika berpergian ke luar.
Selamat mencoba guys !
Salam cantik ^^ 

Kamis, 02 Juli 2015

Menurut Anda, apakah Teh lebih baik daripada Kopi bagi kesehatan tubuh?

Menurut Anda, apakah Teh lebih baik daripada Kopi bagi kesehatan tubuh?

Apakah Anda termasuk seseorang yang rutin meminum kopi di pagi atau siang hari?  Dan tidak apa-apakah jika kita meminum teh sebagai pengganti kopi?  Sepertinya, teh tidak berbeda dengan air.  Tetapi masalah terbesar yang ditimbulkan oleh kebiasaan minum kopi adalah buang air kecil secara berlebihan.  Ternyata, teh juga menimbulkan efek yang sama.
Kopi adalah minuman yang nikmat diseduh di saat kita bersantai.  Aroma khasnya membuat kita ingin meminumnya segera.   Tetapi kopi juga banyak menimbulkan efek yang tidak baik bagi kesehatan tubuh.   Lalu bagaimana dengan teh?  Orang yang terbiasa minum kopi, kemudian beralih minum teh tidak akan mengubah apa pun karena kedua minuman ini akan membuang cairan tubuh dengan cepat.  Banyak orang yang tidak mengetahui bahwa meminum kopi akan menghilangkan air dari dalam tubuh dua kali lipat lebih banyak dibandingkan dengan jika tidak meminum kopi, sedangkan meminum teh akan menghilangkannya satu setengan kali lipat lebih banyak.  Hampir sama, bukan?
Tubuh kita memiliki mekanisme untuk menjaga volume air yang diperlukan tubuh.  Meminum kopi setiap hari sama dengan membuang cairan tubuh dua kali lebih cepat sehingga kita akan lebih beresiko mengalami  dehidrasi.  Sedangkan volume cairan yang dibuang oleh tubuh pada saat kita minum air adalah setengah kali dari banyaknya air yang diminum.  Artinya, 50% air yang diminum akan dibuang.  Tentunya ini perbedaan yang jauh, bukan?  Jika tidak dibantu dengan air, tidak akan ada perbedaan jumlah air yang akan dikeluarkan dari tubuh, baik seseorang yang meminum teh ataupun kopi.  Jadi, dampaknya terhadap kekurangan cairan tubuh sama saja.
            Nah, jadi sudah tau kan bahwa teh tidak lebih baik daripada kopi?  Untuk itu berhati-hatilah kerita meminumnya.  Perbanyak minum air putih ya, guys !